Kamis, 19 April 2012

Definisi Informatika Farmasi



Informatika Farmasi


Informatika merupakan disiplin ilmu yang mempelajari transformasi fakta berlambang yaitu data maupun informasi pada mesin berbasis komputasi.

Dalam pendefinisian istilah informatika, menurut Philippe Dreyfus (1962) dan I’Academia Francaise (1967) yang mendefinisikan informatika tersebut sebagai berikut: “Kumpulan Disiplin Ilmu (scientific discipline) dan Disiplin Teknik (engineering discipline) yang secara spesifik menyangkut transformasi/pengolahan dari ‘Fakta Simbolik (data/informasi)’ yang terutama menggunakan fasilitas mesin-mesin otomatis atau computer.

Informatika farmasi juga disebut sebagai pharmacoinformatics yakni aplikasi komputer untuk pengambilan, penyimpanan dan analisis informasi obat. Pharmacoinformatics system membantu apoteker untuk mengelola informasi, namun tidak terbatas pada catatan asuransi medis pasien. data interaksi obat, serta data resep. Teknologi ini akan membantu apoteker dalam mendukung, merampingkan, meningkatkan alur kerja, dan meningkatkan keselamatan pasien.

Aplikasi dari ilmu ini antara lain:
  1. Entry data pasien/rekam medic pasien. Fungsi ini dapat juga digunakan sebagai    media monitoring terhadap terapi yang diterima oleh pasien.
  2. Entry data stock obat di Apotek. Berfungsi antara lain untuk melihat Expired Date tiap obat.

Semua aktivitas diatas dikerjakan secara komputerisasi agar lebih efektif dan efisien.

Informatika farmasi merupaan suatu tuntutan bagi farmasis sehubungan dengan wilayah kerja yang digeluti. Pentingnya seorang farmasis mempelajari informatika farmasi adalah agar memudahkan segala pekerjaan dan data pasien dapat terdokumentasi dengan baik. Dokumentasi yang dimaksud antara lain catatan atau rekam medic pasien, stock obat dan lain sebagainya.

Semoga bermanfaat, Thanks.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar